Patmawati, (NIM. 1021411051) (2018) Analisis aliran daya dan keandalan sistem distribusi pada penyulang Kampung Jeruk Gardu Induk Pangkalpinang. skripsi thesis, Universitas Bangka Belitung.
Preview |
Text
Halaman Depan.pdf Download (595kB) | Preview |
Preview |
Text
BAB I.pdf Download (284kB) | Preview |
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (643kB) |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (544kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (796kB) |
|
Preview |
Text
BAB V.pdf Download (223kB) | Preview |
Preview |
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (219kB) | Preview |
Abstract
Dalam penyaluran tenaga listrik dari sumber tenaga listrik ke konsumen perlu mempehatikan aliran daya berupa nilai aliran daya aktif, daya reaktif, jatuh tegangan dan rugi-rugi daya pada saluran, serta nilai indeks keandalan pada sistem distribusi. Bertambahnya konsumsi energi listrik dan gangguan yang terjadi di Gardu Induk Pangkalpinang PT. PLN (Persero) Area Bangka khususnya pada penyulang Kampung Jeruk harus bisa beroperasi dalam keadaan normal pada waktu yang akan datang. Untuk mengatasi masalah tersebut dilakukan penambahan express feeder guna meningkatkan kualitas energi listrik dan memperbaiki nilai aliran daya dan indeks keandalan. Hasil penelitian aliran daya yang perhitungan menggunakan metode Newton-Raphson dan indeks keandalan menggunakan SPLN No 59 tahun 1985 pada kondisi eksisting ialah nilai jatuh tegangan pada bus 116 sebesar 11,35 %, rugi daya yaitu 192,1 kW dan 186,7 kVar, serta nilai SAIFI, SAIDI dan CAIDI yaitu 9,8781 kali/tahun, 33,0476 jam/tahun dan 3,3455 jam/gangguan. Sedangkan kondisi penambahan express feeder dipilih nilai yang paling baik ialah pada rekonfigurasi 3 (dari GI Pangkalpinang menuju LBS Mesu), karena diperoleh nilai jatuh tegangan pada bus 116 sebesar 5,995%, rugi daya yaitu 155,9 kW dan 3,2 kVar, serta nilai SAIFI, SAIDI dan CAIDI yaitu 4,6158 kali/tahun, 18,7226 jam/tahun dan 4,056 jam/gangguan lebih kecil dari nilai kondisi eksisting, rekonfigurasi 1 maupun rekonfigurasi 2.
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | aliran daya, CAIDI, express feeder, indeks keandalan, SAIDI, SAIFI |
Subjects: | T Teknologi > TK Teknik Elektro. Elektronika. Teknik Nuklir |
Divisions: | SKRIPSI > Fakultas Teknik > Teknik Elektro |
Depositing User: | Users 15 not found. |
Date Deposited: | 15 Oct 2018 09:00 |
Last Modified: | 15 Oct 2018 09:00 |
URI: | https://repository.ubb.ac.id/id/eprint/1298 |
Actions (login required)
View Item |