Fitri Jaya Juwita, (NIM. 2051111006) (2015) Perilaku petani lada putih terhadap hasil panen dan hubungannya dengan skala usaha di Kecamatan Simpang Teritip Kabupaten Bangka Barat. skripsi thesis, Universitas Bangka Belitung.
Preview |
Text
Halaman Depan.pdf Download (1MB) | Preview |
Preview |
Text
BAB I.pdf Download (172kB) | Preview |
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (187kB) |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (228kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (368kB) |
|
Preview |
Text
BAB V.pdf Download (96kB) | Preview |
Text
Daftar Pustaka.pdf Restricted to Repository staff only Download (105kB) |
|
Preview |
Text
Lampiran.pdf Download (606kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk (1) Mendeskripsikan perilaku petani terhadap hasil panen lada putih, (2) Menganalisis faktor yang mempengaruhi keputusan petani dalam memasarkan hasil panen lada putih (3) Menganalisis hubungan antara skala usaha dengan perilaku petani lada putih. Waktu dan tempat penelitian dilaksanakan pada bulan September 2014 hingga bulan Agustus 2015 di Desa Kundi, Bukit Terak, dan Air Menduyung Kecamatan Simpang Teritip Kabupaten Bangka Barat. Metode penelitian yang digunakan adalah survei. Metode penarikan contoh menggunakan teknik stratified random sampling dilakukan kepada 60 responden yang dibagi menjadi 20 sampel yaitu petani besar dan sampel petani kecil, serta motode analisis yang digunakan yaitu analisis regresi binary logistik. Dari hasil penelitian diperoleh kesimpulan bahwa (1) Perilaku petani lada putih terhadap hasil panen kecenderungannya yang termasuk pada kelompok petani kaya sebanyak 29 petani responden yang melakukan tunda jual, dan 1 petani responden yang langsung jual hasil panennya. Sedangkan petani kecil sebanyak 17 petani responden yang langsung jual hasil panennya dan 13 petani responden yang melakukan tunda jual hasil panennya (2) Faktor yang mempengaruhi perilaku petani lada putih terhadap hasil panen yaitu terdapat 3variabel yang berpengaruh yaitu variabel jumlah produksi pada taraf toleransi 10 persen, sedangkan persepsi harga, dan kebutuhan konsumsi pada taraf 5 persen. Sedangkan variabel yang tidak berpengaruh yaitu variabel umur, tingkat pendidikan, jumlah anggota keluaga, pengalaman usahatani, ketersediaan tempat penyimpanan, sumber pendapatan lain, persepsi harga, kebutuhan investasi. (3) Terdapat hubungan yang sedang yaitu 0,460** antara skala usaha dan perilakupetani terhadap hasil panen.
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Analisis, Lada Putih, Perilaku Petani, Skala Usaha |
Subjects: | S Pertanian > S Agriculture (General) S Pertanian > SB Plant culture |
Divisions: | SKRIPSI > Fakultas Pertanian, Perikanan dan Biologi > Agribisnis |
Depositing User: | Users 15 not found. |
Date Deposited: | 26 Jul 2018 05:31 |
Last Modified: | 26 Jul 2018 05:31 |
URI: | https://repository.ubb.ac.id/id/eprint/900 |
Actions (login required)
View Item |