Willy Krisno, (NIM. 1031911010) (2023) Rekonsiliasi realisasi penambangan terhadap rencana sequence di PT J Resources Bolaang Mongondow Site Bakan Sulawesi Utara. skripsi thesis, Universitas Bangka Belitung.
Text
HALAMAN DEPAN.pdf Restricted to Registered users only Download (8MB) |
|
Text
BAB I.pdf Restricted to Registered users only Download (547kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (688kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (3MB) |
|
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (471kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (432kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
Abstract
PT J Resources Bolaang Mongondow site Bakan merupakan perusahaan penambangan emas yang berlokasi di Desa Bakan, Kecamatan Lolayan, Kabupaten Bolaang Mongondow, Provinsi Sulawesi Utara. Ketidaksesuaian antara realisasi dengan rencana disebabkan target produksi yang tidak tercapai sebesar 1,311,227 ton dari target 1,335,992 ton dan harus segera diidentifikasi agar dapat meminimalisir terjadinya ketidaksesuaian. Tujuan penelitian ini adalah mengevaluasi realisasi penambangan terhadap rencana sequence, faktor penyebab ketidaksesuaian dan usaha untuk meminimalisir ketidaksesuaian. Metode penelitian yang digunakan adalah membandingkan data kemajuan tambang dengan mineplan design sehingga dapat diketahui volume undercut, overcut dan in of plan yang selanjutnya dilakukan evaluasi kinerja alat gali muat dan angkut dengan membandingkan hasil perhitungan produksi aktual dengan rencana target produksi dan dilakukan identifikasi permasalahan agar terminimalisir ketidaksesuaian. Hasil menunjukkan bahwa kesesuaian antara rencana dan realisasi sebesar 815,520.59 ton atau 62.19%. Sedangkan ketidaksesuaian realisasi terdiri dari overcut sebesar 173,453.31 ton atau 13.23% dan undercut sebesar 322,253.1 ton atau 24.58%. Dari hasil tersebut diketahui faktor penyebab ketidaksesuaian yaitu ketersediaan alat, jam kerja efektif, produktivitas, dan kurang optimalnya pengawasan. Sehingga dilakukan identifikasi permasalahan yaitu melakukan perbaikan jam kerja efektif dengan mengalokasikan waktu hambatan yang dapat dihindari, meningkatkan pengawasan, dan menambah patok penambangan. Penyelesaian permasalahan tersebut, diperoleh ketercapaian produksi sebesar 1,345,673 ton (100.72% dari 1,335,992 ton).
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Ketidaksesuaian, Produksi, Realisasi, dan Sequence |
Subjects: | T Teknologi > TN Teknik Pertambangan. Metalurgi |
Divisions: | SKRIPSI > Fakultas Teknik > Teknik Pertambangan |
Depositing User: | Mr Jan Frist Pagendo Purba |
Date Deposited: | 09 Oct 2023 07:17 |
Last Modified: | 09 Oct 2023 07:17 |
URI: | https://repository.ubb.ac.id/id/eprint/8293 |
Actions (login required)
View Item |