Elfrida Natalia Manurung, - and Budi Afriyansyah, S.Si., M.Si., - and Hari Sutrisno, - (2021) Inventory of butterfly species (lepidoptera: papilionoidea) in several habitat types in University of Bangka Belitung. Jurnal Sains Natural, 11 (2). pp. 69-78. ISSN 2621-508X
Other (FULL TEXT)
INVENT~1.PDF Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text (PEER REVIEW)
Peer Review Jurnal R1, R2.pdf Restricted to Registered users only Download (163kB) |
|
Other (HASIL UJI SIMILARITY)
TURNIT~1.PDF Restricted to Registered users only Download (3MB) |
Abstract
Kupu-kupu (Papilionoidea) merupakan Lepidoptera yang memiliki berbagai peran ekologis dalam menjaga keseimbangan ekosistem serta dapat ditemukan di berbagai macam tipe habitat mulai dari kawasan hutan hingga perkotaan. Penelitian ini dilakukan pada bulan Maret sampai Juni 2020 di empat tipe habitat yaitu, kebun karet, hutan
sekunder, hatchery agroekosistem, dan hutan rawa dengan menggunakan metode transek Pollard dan teknik sweeping net selama lima hari di masing-masing tipe habitat. Hubungan faktor lingkungan dengan jumlah spesies dan jumlah individu dianalisis dengan uji korelasi Pearson. Jumlah individu kupu-kupu yang diperoleh sebanyak 913 ekor yang terdiri dari 27 spesies yang berasal dari lima famili (Nymphalidae, Pieridae, Lycaenidae, Hesperidae, dan Riodinidae). Keanekargaman tertinggi didapatkan di habitat kebun karet (19 spesies) selanjutnya diikuti hutan sekunder (17 spesies), hutan rawa (12 spesies) dan hatchery agroekosistem (10 spesies). Indeks keanekaragaman jenis paling tinggi ditemukan di hutan rawa, sedangkan yang paling rendah pada habitat hatchery agroekosistem. Jenis kupu-kupu yang ditemukan di seluruh habitat yaitu Eurema sari, Mycalesis horsfieldi dan M. mineus. Famili kupu-kupu yang paling melimpah Nymphalidae. Hasil analisis uji kolerasi pearson, menunjukkan adanya hubungan antara faktor lingkungan dengan jumlah spesies dan individu yang ditemukan.
Item Type: | Article |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | keanekaragaman; kupu-kupu; Papilionoidea; habitat |
Subjects: | Q Sains > QH Natural history > QH301 Biology |
Divisions: | KARYA TULIS DOSEN > Biologi |
Depositing User: | UPT Perpustakaan UBB |
Date Deposited: | 14 Jun 2023 06:50 |
Last Modified: | 14 Jun 2023 06:50 |
URI: | https://repository.ubb.ac.id/id/eprint/7693 |
Actions (login required)
View Item |