Philip Wirandi, (NIM. 1041811046) (2023) Perencanaan Struktur Gedung Hotel Lima Lantai di Kota Tanjungpandan Belitung. skripsi thesis, Universitas Bangka Belitung.
Text
HALAMAN DEPAN.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
BAB I.pdf Restricted to Registered users only Download (111kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (399kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
|
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (101kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (168kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Registered users only Download (18MB) |
Abstract
Perkembangan struktur bangunan dibarengi dengan perkembangan pedoman dalam hal perencanaan. Hal ini dibuktikan dengan dikeluarkan SNI 2847:2019 sebagai perubahan dari SNI 2847:2013 yang mengakomodir perencanaan bangunan yang lebih kompleks dengan perhitungan yang lebih teliti dan akurat. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk merencanakan struktur gedung hotel lima lantai di Kota Tanjungpandan Belitung yang mengacu pada SNI 2847:2019. Penelitian ini menggunakan data kedalaman tanah keras, nilai tahanan konus dan jumlah hambatan lekatnya yang diperoleh dari Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Belitung. Hasil perencanaan menunjukkan bahwa penggunaan metode desain langsung pada pelat menghasilkan penggunaan penulangan akibat momen dan geser yang lebih detail, sehingga menghasilkan penggunaan tulangan S13 dengan jarak 50 mm hingga 125 mm. Perhitungan pelat ini berpengaruh kepada perhitungan balok yang menghasilkan penggunaan tulangan tekan dan tarik S22 dan tulangan geser P10. Kemudian perhitungan balok ini berpengaruh pada faktor kelangsingan yang mengakibatkan pembesaran nilai momen sebesar 222,9% sehingga untuk mencukupi kebutuhan momen tersebut direncanakan kolom berdimensi 550×550 mm dengan tulangan utama 12S25 dan tulangan geser P10-200. Perhitungan untuk perencanaan fondasi sudah dapat dihitung dengan hasil perhitungan kolom dan data tanah yang ada. Namun pada perencanaan ini digunakan juga data spesifikasi tiang pancang pabrikasi. Jika data ini tidak dimiliki, maka perlu direncanakan dimensi dan daya dukung dari tiang pancang yang digunakan untuk memenuhi kedalaman tanah keras sedalam 10,8 meter. Perhitungan fondasi ini menghasilkan penggunaan pile cap dengan tebal 550 mm dan 700 mm serta penulangannya S22.
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Dimensi; Momen; Penulangan; Pelat; dan Fondasi |
Subjects: | T Teknologi > TA Teknik (Umum). Teknik Sipil (Umum) |
Divisions: | SKRIPSI > Fakultas Teknik > Teknik Sipil |
Depositing User: | Mr Arja Kusuma |
Date Deposited: | 21 Jun 2023 01:41 |
Last Modified: | 21 Jun 2023 01:41 |
URI: | https://repository.ubb.ac.id/id/eprint/7632 |
Actions (login required)
View Item |