Rancang bangun sistem deteksi kebocoran kompor gas lpg menggunakan sensor MQ-6 dan notifikasi SMS

Hari Barkah, (NIM. 1021511031) (2022) Rancang bangun sistem deteksi kebocoran kompor gas lpg menggunakan sensor MQ-6 dan notifikasi SMS. skripsi thesis, Universitas Bangka Belitung.

[thumbnail of HALAMAN DEPAN.pdf] Text
HALAMAN DEPAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (486kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (229kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (311kB)
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (553kB)
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (516kB)
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (207kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (206kB)
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (982kB)

Abstract

LPG (Liquified Petroleoum Gas) atau gas bumi yang dicairkan merupakan salah satu bahan bakar yang penting dlalam kehidupan manusia. Tak hanya dibidang industri, penggunaan LPG saat ini sudah meluas kedalam kehidupan rumah tangga masyarakat sehari-hari sebagai pengganti minyak tanah. Penggunaan LPG dipilih karena kelangkaan dari bahan bakar minyak tanah itu sendiri serta polusi yang dihasilkan oleh penggunaan LPG lebih sedikit. Namun dibalik hal tersebut terdapat resiko dan kekurangan dalam penggunaan LPG sebagai bahan bakar. Salah satu resiko tersebut adalah kebocoran gas LPG yang dapat memicu ledakan dan kebakaran. Karena hal tersebut maka dirancang alat yang mampu untuk mendeteksi kebocoran sedini mungkin dan melakukan pengamanan sementara ketika terjadi kebocoran gas yang melebihi batas. Alat yang dibuat menggunakan sensor MQ-6 sebagai pendeteksi kebocoran gas LPG dan motor servo DC MG 995 yang digunakan untuk memutar katup penutup saluran gas antara kompor dan tabung gas ketika terjadi kebocoran gas LPG. Selain itu alat yang dirancang juga dilengkapi dengan sistem untuk memberikan peringatan kepada pengguna melalui media SMS, sehingga pengguna dapat mengetahui kebocoran dimanapun dan kapanpun sehingga bisa mengamankan kebocoran secara cepat. Hasil dari penelitian ini adalah alat pendeteksi kebocoran gas yang dibuat mampu mendapatkan hasil pengukuran yang cukup baik dengan error paling kecil adalah 0,12% dan paling besar adalah 5,87% dibandingkan dengan hasil pengukuran yang ada pada datasheet. Selain itu alat mampu bekerja dengan baik untuk menutup katup saluran gas ketika tingkat intensitas gas LPG sudah diatas 1200 ppm.

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: LPG, Kebocoran, MQ-6, Servo
Subjects: T Teknologi > TK Teknik Elektro. Elektronika. Teknik Nuklir
Divisions: SKRIPSI > Fakultas Teknik > Teknik Elektro
Depositing User: Mr Jan Frist Pagendo Purba
Date Deposited: 18 May 2022 08:23
Last Modified: 18 May 2022 08:23
URI: https://repository.ubb.ac.id/id/eprint/5568

Actions (login required)

View Item View Item