Rajesta Fahru Wardana, (NIM. 1031411049) (2021) Kajian efektifitas kerja operator dan kondisi alat pada front penambangan tambang besar Pemali PT Timah Tbk. skripsi thesis, Universitas Bangka Belitung.
Text
HALAMAN DEPAN.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
BAB I.pdf Restricted to Registered users only Download (500kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (934kB) |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (732kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (665kB) |
|
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (514kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (598kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Kegiatan usaha pertambangan harus memenuhi kriteria, kaidah, dan norma – norma yang tepat, sehingga pemanfaatan sumber daya mineral memberikan hasil yang optimal dan dampak buruk yang minimal. Dengan kondisi efisiensi kerja optimum pada front penambangan TB Pemali tahun 2018 sebesar 57,16%, maka perlu untuk dilakukan kajian perbaikan efisiensi kerja sesuai kaidah teknik pertambangan yang baik pada front penambangan TB Pemali periode Bulan Oktober 2019. Metode yang dilakukan pada penelitian ini meliputi tahap persiapan dan pengumpulan data yang diperoleh dari hasil observasi dan orientasi di lapangan (data primer), serta data penunjang (data sekunder) yang diperoleh dari literatur ataupun hasil pengamatan, yang selanjutnya dilakukan pengolahan data diantaranya: Menghitung efisiensi kerja alat gali muat dan angkut pada front penambangan, menganalisa kinerja operator serta kondisi alat pada front penambangan, serta menganalisa perbaikan efisiensi kerja sesuai kaidah teknik pertambangan yang baik. Hasil dari pengolahan dan analisa data yang dilakukan, diperoleh nilai efisiensi kerja aktual alat gali-muat pada front penambangan yaitu 62,74%, serta untuk alat angkut yaitu 57,68%. Rendahnya efisiensi kerja pada front penambangan disebabkan oleh besarnya waktu breakdown pada alat angkut serta kinerja operator yang rendah. Sehingga diperlukan perbaikan efisiensi kerja untuk mencapai kondisi cukup dengan meningkatkan kinerja dari pengawas serta operator guna mengurangi lost time yang terjadi, mengurangi batas toleransi waktu hambatan tidak tetap operator sebesar 35% dan dengan mengurangi waktu indent sparepart yang rusak untuk mengurangi waktu breakdown pada alat, dengan begitu diperoleh efisiensi kerja alat gali-muat pada front penambangan TB Pemali sebesar 66,27% serta untuk alat angkut sebesar 66,44%.
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Efisiensi Kerja, Lost time, Good Mining Practice |
Subjects: | T Teknologi > TN Teknik Pertambangan. Metalurgi |
Divisions: | SKRIPSI > Fakultas Teknik > Teknik Pertambangan |
Depositing User: | Mr Jan Frist Pagendo Purba |
Date Deposited: | 12 May 2022 06:39 |
Last Modified: | 12 May 2022 06:39 |
URI: | https://repository.ubb.ac.id/id/eprint/5280 |
Actions (login required)
View Item |