Rancang bangun mesin penghalus kulit pisang kepok menjadi bubuk minuman kopi

Randi, (NIM. 1011611049) (2020) Rancang bangun mesin penghalus kulit pisang kepok menjadi bubuk minuman kopi. skripsi thesis, Universitas Bangka Belitung.

[thumbnail of HALAMAN DEPAN.pdf] Text
HALAMAN DEPAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (641kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (869kB)
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (507kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (563kB)
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (551kB)

Abstract

Indonesia dikenal sebagai salah satu negara produsen pisang terbanyak di dunia. Pisang merupakan komoditas yang paling banyak dikonsumsi masyarakat Indonesia. Berbagai macam bentuk olahan berbahan dasar buah pisang banyak ditemui. Baru-baru ini telah ditemukan suatu olahan produk yang berbahan dasar limbah kulit pisang. Limbah kulit pisang memiliki kandungan antioksidan yang bagus untuk tubuh. Dengan kandungan antioksidan yang bagus tersebut dibuatlah inovasi pengolahan limbah kulit pisang dan dijadikan sebuah produk berupa bubuk minuman kopi. Proses penghalusan kulit pisang menjadi bubuk minuman kopi dilakukan dengan cara diblender menggunakan blender rumahan. Kapasitas proses penghalusan menggunakan blender terbilang cukup kecil, maka untuk produksi skala besar menggunakan sistem blender kurang begitu maksimal. Oleh karena itu, dibutuhkan sebuah alat atau mesin yang dapat membantu proses penghalusan dengan kapasitas yang cukup besar dan penggunaan waktu yang singkat. Penelitian ini merancang sebuah alat penghalus kulit pisang yang sudah dikeringkan dan disangrai. Mesin ini terdiri dari tabung penghalusan dan baling-baling yang berfungsi sebagai tempat proses penghalusan dengan menggunakan sistem kerja hammer mill. Dimensi ukuran tabung penghalusan dibuat dengan ukuran diameter 250 mm dan panjang 180 mm, sehingga mampu menghaluskan kulit pisang dalam jumlah yang besar. Hasil penelitian menunjukan bahwa kapasitas produksi dari mesin sebesar 3,924 Kg/jam, dengan tingkat kehalusan mencapai 400 mesh, dan efisiensi produksi mesin sebesar 42%.

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: Pisang, Kopi kulit pisang, Penghalus.
Subjects: T Teknologi > TJ Teknik Mesin dan Permesinan
Divisions: SKRIPSI > Fakultas Teknik > Teknik Mesin
Depositing User: Mr Jan Frist Pagendo Purba
Date Deposited: 04 May 2021 06:44
Last Modified: 04 May 2021 06:44
URI: https://repository.ubb.ac.id/id/eprint/4104

Actions (login required)

View Item View Item