Bioakumulasi Kandungan Logam Berat Pb dan Cd Terhadap Lamun Cymodocea serrulata di Daerah Tailing Timah Kabupaten Bangka Selatan

Suci Puspita Sari, S.Si., M.Si., - and Wahyu Adi, S.Pi., M.Si., - (2017) Bioakumulasi Kandungan Logam Berat Pb dan Cd Terhadap Lamun Cymodocea serrulata di Daerah Tailing Timah Kabupaten Bangka Selatan. Project Report. Universitas Bangka Belitung, Bangka Belitung.

[thumbnail of laporan_akhir_SUCI_PUSPITA_SARI_S_Si__M_Si.pdf] Text
laporan_akhir_SUCI_PUSPITA_SARI_S_Si__M_Si.pdf
Restricted to Registered users only

Download (861kB)

Abstract

Kegiatan penambangan timah di perairan dapat menyebabkan penurunan kualitas air dan mengasilkan polutan logam berat seperti Cd dan Pb. Konsentrasi Cd dan Pb dapat diabsorpsi oleh tumbuhan air seperti lamun, selanjutnya terakumulasi pada biota perairan lain melalui rantai makanan. Tujuan penelitian ini adalah mengukur kandungan logam berat Cd dan Pb pada air, sedimen dan lamun Cymodocea serrulata. Penelitian dilakukan di 2 lokasi di Kabupaten Bangka Selatan, yaitu Desa Pasir Putih dan Tanjung Kerasak. Metode Penelitian merupakan penelitian survei dengan pendekatan kuantitatif. Sampling dalam penelitian ini meliputi sampling kualitas, pengambilan sampel air, sedimen dan lamun menggunakan metode Purposive Random Sampling. Pengukuran data kualitas air dilakukan secara insitu. Pengambilan sampel lamun dilakukan dengan metode transect. Sampel air, sedimen dan lamun dianalisis menggunakan Atomic Absorption Spectrophotometer (AAS). Hasil analisis logam berat Cd dan Pb di air menunjukkan bahwa konsentrasi Cd di air lebih tinggi daripada Pb, dengan
kisaran 0.29⎼0.39 mg/l. Konsentrasi logam berat tertinggi pada sedimen yaitu Pb, berkisar antara 4.74⎼7.68 mg/kg. Konsentrasi Cd tertinggi terdeteksi pada bagian daun lamun dengan kisaran 1.76⎼2.44 mg/kg, sedangkan konsentrasi Pb tertinggi pada akar lamun berkisar antara 1.94 ⎼ 6.52 mg/kg. Tingginya kandungan logam
berat Cd dan Pb pada bagian lamun jika dibandingkan di air dan sedimen,
menunjukkan bahwa lamun mengakumulasi logam yang berasal dari air dan sedimen. Nilai faktor biokonsentrasi (BCF) menunjukkan bahwa daun lamun dapat mengakumulasi logam Cd sebesar 6.16 dan logam Pb sebesar 5.31. Nilai BCF akar lamun dan logam berat menunjukkan bahwa akar lamun mampu mengakumulasi logam Cd sebesar 0.53 dan logam Pb sebesar 0.55.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: Bioakumulasi, Cd, Cymodocea serrulata, Pb, Tailing Timah
Subjects: S Pertanian > SH Akuakultur. Perikanan. Memancing
Divisions: LAPORAN PENELITIAN DOSEN
Depositing User: Mr Arja Kusuma
Date Deposited: 29 Nov 2018 03:33
Last Modified: 29 Nov 2018 03:33
URI: https://repository.ubb.ac.id/id/eprint/1765

Actions (login required)

View Item View Item