Nadhiva Mahendra, (NIM. 2062111008) (2025) Identifikasi Isi Lambung Ikan Tanah (Barbodes sp.) di Kolong Pascatambang Timah Desa Tepus, Bangka Selatan. Other thesis, Universitas Bangka Belitung.
![]() |
Text
HALAMAN DEPAN.pdf Restricted to Registered users only Download (2MB) |
![]() |
Text
BAB I.pdf Restricted to Registered users only Download (642kB) |
![]() |
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (822kB) |
![]() |
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (956kB) |
![]() |
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
![]() |
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (515kB) |
![]() |
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (782kB) |
![]() |
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) |
Abstract
Wilayah perairan Pulau Bangka memiliki berbagai jenis ikan lokal yang hidup di perairannya, salah satu jenis organisme akuatik yang hidup di perairan kolong yaitu ikan tanah (Barbodes sp.). Ikan tanah termasuk kedalam golongan keluarga cyprinid atau lebih dikenal dengan ikan cyprinid kecil. Ikan Tanah merupakan ikan yang habitat hidupnya di perairan tawar seperti sungai maupun kolong. Oleh karena itu perlu adanya pengamatan isi lambung ikan tanah termasuk kedalam faktor yang dapat mempengaruhi pertumbuhan ikan dan kelangsungan hidup serta dapat mengetahui karakteristik perairan kolong. Lokasi penelitian terdiri dari tiga stasiun yaitu stasiun 1, stasiun 2 dan stasiun 3 yang terletak di Desa Tepus, Kabupaten Bangka Selatan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif eksploratif, dengan menggunakan metode random sampling. Parameter yang diamati dalam penelitian adalah panjang usus relatif, hubungan panjang dan berat ikan, persentase jumlah makanan, persentase frekuensi kejadian, Index Of Preponderance (IP). Ikan tanah memiliki panjang usur relatif antara 1,1 – 1,6 cm yang tergolong kelompok ikan omnivora. Pertumbuhan ikan tanah termasuk kedalam pertumbuhan allometrik negatif. Analisis kualitas air berkisar suhu (28 – 33,1 ºC), pH (4,2 – 5,33), DO (2,6 – 5,9 mg/L), warna air (hijau keabuan, hijau sedikit pekat, kuning kecoklatan) substrat (tanah berlumpur, pasir berlumpur, lempung) Jenis tanaman yang berada disekitar kolong yaitu karamunting, purun, teratai dan kumpai. Makanan utama dari ikan tanah terdiri dari Trebouxiophyceae (91,01%), Maxillopoda (45,65%), dan Cyanophyceae (74,54%).
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Pulau Bangka, Ikan Tanah, Kolong, Isi lambung, Kualitas air. |
Subjects: | S Pertanian > SH Akuakultur. Perikanan. Memancing |
Divisions: | FAKULTAS PERTANIAN, PERIKANAN DAN KELAUTAN > AKUAKULTUR > SKRIPSI |
Depositing User: | Mrs Suci Rhomana Sari |
Date Deposited: | 05 May 2025 02:44 |
Last Modified: | 05 May 2025 02:44 |
URI: | https://repository.ubb.ac.id/id/eprint/11148 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |