Uji Kinerja Pertumbuhan Udang Vaname (Litopenaeus vannamei) dengan pemberian Suplemen Berbeda pada Pakan di PT. Shrimpi Daya Lestari.

Misra Maryama Nabila, (NIM. 2061911027) (2014) Uji Kinerja Pertumbuhan Udang Vaname (Litopenaeus vannamei) dengan pemberian Suplemen Berbeda pada Pakan di PT. Shrimpi Daya Lestari. Other thesis, Universitas Bangka Belitung.

[thumbnail of HALAMAN DEPAN.pdf] Text
HALAMAN DEPAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (917kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (425kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (413kB)
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (679kB)
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (645kB)
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (292kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (424kB)
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)

Abstract

Udang merupakan komoditas ekspor yang memiliki nilai ekonomis tinggi. Komoditas udang unggulan yang dapat dibudidayakan adalah udang vaname (Litopenaeus vannamei). Salah satu hal untuk menentukan keberhasilan udang vaname yaitu tersedianya pakan. Pakan yang berkualitas akan berdampak pada pertumbuhan udang lebih baik. Metode yang dapat diterapkan dalam meningkatkan kualitas pakan yaitu dengan penambahan feed suplement. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Menganalisis performa pertumbuhan udang vaname (Litopenaeus vannamei) yang diberikan suplemen berbeda pada pakan; 2) Mengetahui suplemen pada pakan yang paling efektif untuk meningkatkan kinerja pertumbuhan udang vaname. Peneltian ini dilakukan di PT. Shrimpi Daya Lestari, Desa Penyak, Kecamatan Koba, Kabupaten Bangka Tengah pada bulan Juli 2023. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode survey deskriptif berupa metode purposive sampling dengan menggunakan dua petakan kolam budidaya yang diberikan perlakuan berbeda, masing-masing perlakuan; P1: Pemberian Pakan dengan Penambahan Stimune 5 gram/kg pakan dan P2: Pemberian Pakan dengan Penambahan Magma 5 gram/kg pakan. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa pemberian suplemen Stimune dan Magma pada pakan mampu meningkatkan performa nilai pertumbuhan bobot udang (MBW) dengan nilai 18,14 gram pada perlakuan Stimune dan 16,39 pada perlakuan Magma, pertumbuhan bobot harian (ADG) dengan nilai 0,48 gram dan 0,47 gram, biomassa pada perlakuan stimune sebesar 6.122 Kg sedangkan pada perlakuan Magma sebesar 5.343 Kg, rasio konversi pakan sebesar 1,28 pada perlakuan Stimune sedangkan perlakuan Magma sebesar 1,43 dan nilai tingkat kelangsungan hidup udang vaname sebesar 80% dan Suplemen yang paling efektif untuk meningkatkan kinerja pertumbuhan udang vaname yaitu suplemen Stimune.

Item Type: Thesis (Other)
Uncontrolled Keywords: Pakan, Stimune, Magma, Pertumbuhan, Udang Vaname
Subjects: S Pertanian > SH Akuakultur. Perikanan. Memancing
Divisions: FAKULTAS PERTANIAN, PERIKANAN DAN KELAUTAN > AKUAKULTUR > SKRIPSI
Depositing User: Mrs Suci Rhomana Sari
Date Deposited: 13 Nov 2024 02:30
Last Modified: 13 Nov 2024 02:47
URI: https://repository.ubb.ac.id/id/eprint/10426

Actions (login required)

View Item View Item