Perjudian berbasis aplikasi chip higgs domino: studi patologi sosial perilaku masyarakat Kota Pangkalpinang

Fitriani, (NIM. 5011711009) (2024) Perjudian berbasis aplikasi chip higgs domino: studi patologi sosial perilaku masyarakat Kota Pangkalpinang. skripsi thesis, Universitas Bangka Belitung.

[thumbnail of HALAMAN DEPAN.pdf] Text
HALAMAN DEPAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (798kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (190kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (271kB)
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (187kB)
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (165kB)
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (286kB)
[thumbnail of BAB VI.pdf] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (96kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (171kB)
[thumbnail of LAMPIRAN.pdf] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (300kB)

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis perjudian atau game online sebagai bentuk patologi sosial mengalami normalisasi dan mendeskripsikan sumber daya yang digunakan oleh pemain judi atau game online dalam menormalisasi pada masyarakat Kota Pangkalpinang. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Sumber data penelitian berasal dari data primer dan sekunder. Data primer diperoleh melalui observasi dan wawancara dengan masyarakat kota Pangkalpinang yang tergolong sebagai pengguna baik laki-laki maupun
perempuan dan bandar koin chip yang tersebar di berbagai konter HP di Kota Pangkalpinang. Data sekunder diperoleh melalui dokumentasi dan berbagai dokumen pendukung. Teknik penentuan informan menggunakan teknik purposive sampling. Teori yang digunakan untuk menganalisis fenomena dalam penelitian ini adalah teori pertukaran sosial oleh George Homans. Hasil kajian terdiri dari: 1) Perjudian online berbasis Chip Higgs Domino sebagai bentuk patologi sosial mengalami normalisasi karena masih tersedianya sistem konversi koin antara bandar dan pengguna sebagai bentuk pertukaran sosial yang berorientasikan ekonomi. Normalisasi perilaku perjudian diakibatkan oleh adanya pelaku yang terlibat baik pengguna maupun bandar memiliki orientasi yang dominan mengarah kemenangan namun mengalami pengabaian
terhadap dampak buruk sistem judi. Serta tidak adanya kontrol sosial berdasarkan nilai kebudayaan yang berakibat pada penormalisasian perjudian itu sendiri; 2) Sumber daya yang digunakan oleh setiap pemain judi berbasis Chip Higgs Domino di Kota Pangkalpinang diantaranya seperti uang, alat
produksi, sistem patron klien antara pengguna dengan bandar koin Chip Higgs Domino dan jaringan perjudian yang membuat normalisasi terjadi secara tidak sadar bagi setiap pelaku yang terlibat

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: Patologi sosial; Perjudian; Game online
Subjects: H Ilmu Sosial > H Ilmu Sosial (Umum)
H Ilmu Sosial > HM Sosiologi
Divisions: SKRIPSI > Fakultas Ilmu Sosial dan Politik > Sosiologi
Depositing User: Users 7325 not found.
Date Deposited: 19 Sep 2024 06:46
Last Modified: 19 Sep 2024 06:46
URI: https://repository.ubb.ac.id/id/eprint/10130

Actions (login required)

View Item View Item