Dinda Aulia, (NIM.2052011004) (2024) Analisis Kelayakan Usaha Sayuran Hidroponik Pada Kelompok Wanita Tani (KWT) Di Kota Pangkalpinang. skripsi thesis, Universitas Bangka Belitung.
Text
HALAMAN DEPAN.pdf Restricted to Registered users only Download (836kB) |
|
Text
BAB I.pdf Restricted to Registered users only Download (433kB) |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (632kB) |
|
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (549kB) |
|
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
|
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (356kB) |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Restricted to Registered users only Download (506kB) |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kelayakan non finansial, menganalisis kelayakan finansial, dan menganalisis sensitivitas usaha sayuran hidroponik pada Kelompok Wanita Tani (KWT) di Kota Pangkalpinang. Waktu dan tempat penelitian ini dilaksanakan pada bulan Mei hingga bulan Juli 2024 di Kota Pangkalpinang. Metode penelitian yang digunakan adalah metode studi kasus. Banyaknya sampel yang diambil yaitu 13 Kelompok Wanita Tani (KWT) yang tersebar pada 5 Kecamatan di Kota Pangkalpinang. Metode analisis yang digunakan adalah analisis aspek non finansial, analisis aspek finansial dan analisis sensitivitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa berdasarkan aspek non finansial usaha sayuran hidroponik pada Kelompok Wanita Tani di Kota Pangkalpinang sudah dikatakan layak dengan catatan dalam aspek teknis lebih memperhatikan prosedur budidaya sayuran hidroponik dan melakukan pencegahan terhadap serangan hama agar mampu memproduksi sayur dengan optimal. Berdasarkan aspek finansial usaha sayuran hidroponik pada Kelompok Wanita Tani di Kota Pangkalpinang sudah dikatakan layak untuk tetap dijalankan karena memiliki nilai NPV sebesar Rp 3.832.119, IRR sebesar 16% dan Net B/C Ratio sebesar 1,29. Payback Period usaha sayuran hidroponik selama 1 tahun 5 bulan dan usaha sayuran hidroponik mampu memproduksi sayuran hidroponik lebih tinggi dari titik impas (BEP) harga jual dan volume produksi. Berdasarkan analisis sensitivitas usaha sayuran hidroponik oleh Kelompok Wanita Tani (KWT) di Kota Pangkalpinang peka atau sensitif terhadap penurunan harga jual sebesar 20%.
Item Type: | Thesis (skripsi) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Hidroponik, Finansial, Non finansial, Sensitivitas |
Subjects: | S Pertanian > S Pertanian (Umum) |
Divisions: | SKRIPSI > Fakultas Pertanian, Perikanan dan Biologi > Agribisnis |
Depositing User: | Mrs Suci Rhomana Sari |
Date Deposited: | 22 Aug 2024 05:57 |
Last Modified: | 22 Aug 2024 05:57 |
URI: | https://repository.ubb.ac.id/id/eprint/10098 |
Actions (login required)
View Item |