Efektifitas pajak hotel dan konstribusinya terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Pangkalpinang tahun 2005-2009

Eti Husnita, (NIM. 3020611026) (2011) Efektifitas pajak hotel dan konstribusinya terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Pangkalpinang tahun 2005-2009. skripsi thesis, Universitas Bangka Belitung.

[img]
Preview
Text
ABSTRACT.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Permasalahan yang diangkat dalam penelitian ini adalah efektifitas pajak hotel dan kontribusinya terhadap pendapatan asli daerah di Kota Pangkalpinang. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui keefektifan dan potensi pajak hotel yang dimiliki Kota Pangkalpinang sebagai salah satu sumber Pendapatan Asli Daerah daerah, kontribusi pajak hotel terhadap Pendapatan Asli Daerah Kota Pangkalpinang. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder, studi kepustakaan, studi lapangan, dokumentasi dan data realisasi penerimaan pajak hotel, jenis dan jumlah hotel dan pendapatan asli daerah dari tahun 2005-2009 diambil dari DPPKAD Kota Pangkalpinang. Analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis efektifitas dan kontribusi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat efektifitas pemungutan pajak hotel Kota Pangkalpinang adalah rendah dan kontribusi pajak hotel terhadap Pendapatan Asli Daerah Kota Pangkalpinang sebesar 2,59%. Kesimpulan penelitian adalah perkembangan penerimaan pajak hotel dan pendapatan asli daerah mengalami fluktuatif walaupun kontribusi yang diberikan pajak hotel terhadap Pendapatan Asli Daerah kecil tetapi sangat berarti dalam pembiayaan penyelenggaraan pemerintah.

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: Efektifitas Pajak Hotel dan Pendapatan Asli Daerah (PAD)
Subjects: H Social Sciences > HJ Public Finance
Divisions: SKRIPSI > Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Darma -
Date Deposited: 09 Feb 2018 07:23
Last Modified: 09 Feb 2018 07:23
URI: http://repository.ubb.ac.id/id/eprint/197

Actions (login required)

View Item View Item