Perlindungan hukum terhadap anak Sebagai korban kekerasan seksual dalam proses penyidikan di Wilayah Kepolisian Resor Bangka

Basir, (NIM. 4012011086) (2024) Perlindungan hukum terhadap anak Sebagai korban kekerasan seksual dalam proses penyidikan di Wilayah Kepolisian Resor Bangka. skripsi thesis, Universitas Bangka Belitung.

[img] Text
HALAMAN DEPAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (915kB) | Request a copy
[img] Text
BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (590kB) | Request a copy
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (476kB) | Request a copy
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (586kB) | Request a copy
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (290kB) | Request a copy
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf
Restricted to Registered users only

Download (537kB) | Request a copy
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Registered users only

Download (551kB) | Request a copy

Abstract

Anak yang menjadi korban kekerasan seksual tentu membutuhkan perlindungan hukum. Terutama dalam proses penyidikan yang mana kondisi anak masih mengalami trauma namun harus menceritakan kronologi kekerasan seksual yang dialaminya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pelaksanaan perlindungan hokum terhadap anak sebagai korban kekerasan seksual dalam proses penyidikan dan bagaimana kendala dan upaya pelaksanaan perlindungan hukum terhadap anak sebagai korban kekerasan seksual dalam proses penyidikan di Wilayah Polres Bangka. Jenis penelitian ini yuridis empiris dengan mengkaji norma hukum di masyarakat. Hasil penelitian ini menunjukkan perlindungan hukum terhadap anak sebagai korban kekerasan seksual dalam proses penyidikan di Wilayah Polres Bangka diberikan melalui pendampingan, fasilitas psikolog, fasilitas rumah aman apabila korban merasa tidak aman, dan dijamin terpenuhinya hak-hak korban sebagaimana amanat Pasal 5 Undang-Undang Nomor 31 Tahun 2014 tentang Perlindungan Saksi dan Korban. Kendala yang ada dalam perlindungan hukum bagi anak korban kekerasan seksual di wilayah hukum Polres Bangka ialah kurangnya personil untuk menjaga rumah aman yang diperuntukkan bagi anak korban kekerasan seksual di Unit PPA Polres Bangka. Upaya yang dilakukan untuk mengatasi kendala tersebut ialah penggantian penjagaan personel dan rekrutmen personil untuk Rumah Aman serta menggagas tim khusus untuk perlindungan bagi anak korban kekerasan seksual di wilayah hukum Polres Bangka yang akan segera direalisasikan.

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: Anak; korban; kekerasan seksual; penyidikan; perlindungan hukum
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: SKRIPSI > Fakultas Hukum > Ilmu Hukum > Konsentrasi Hukum Pidana
Depositing User: Darma -
Date Deposited: 27 May 2024 02:27
Last Modified: 27 May 2024 02:27
URI: http://repository.ubb.ac.id/id/eprint/9197

Actions (login required)

View Item View Item