Eksplorasi, seleksi dan identifikasi kandidat bakteri selulolitik asal ekosistem mangrove Sungailiat, Pulau Bangka

Liza Janatul Khulud, (NIM. 2061411030) and Dwi Febrianti, - and Eva Prasetiyono, S.Pi., M.Si., - and Robin, S.Pi., M.Si., - and Dr. Ardiansyah Kurniawan, S.Pi., M.P., - (2020) Eksplorasi, seleksi dan identifikasi kandidat bakteri selulolitik asal ekosistem mangrove Sungailiat, Pulau Bangka. Jurnal Sains Dasar, 9 (1). pp. 23-29. ISSN 2085-9872

[img] Text (HASIL UJI SIMILARITY (ARDIANSYAH KURNIAWAN))
Cek plagiasi Saindasar 9.1.pdf

Download (2MB)
[img] Text (HASIL PENILAIAN PEER REVIEWER)
Peer review2.pdf

Download (220kB)
[img] Text (HASIL UJI SIMILARITY (ROBIN))
2. turnitin legalisir.pdf

Download (2MB)
[img] Text (SINTA)
Sinta Depik dan Sains Dasar.pdf

Download (108kB)
Official URL: https://journal.uny.ac.id/index.php/jsd/article/vi...

Abstract

Mangrove memiliki potensi sebagai sumber bakteri pendegradasi selulosa. Pulau Bangka, yang kaya mineral timah, belum dikaji potensi bakteri selulolitiknya. Tujuan penelitian ini untuk mendapatkan kandidat bakteri selulolitik melalui seleksi isolat dari serasah daun lapuk, kayu lapuk, dan lumpur mangrove, serta mengevaluasi patogenisitas kandidat bakteri selulolitik melalui uji patogenisitas secara in vivo. Penelitian terlaksana pada bulan Januari sampai dengan April 2018. Materi uji yang digunakan pada penelitian ini adalah kandidat bakteri selulolitik yang diisolasi dari lumpur, serasah daun dan kayu lapuk dari tumbuhan mangrove dan ikan nila (Oreochromis niloticus). Metode penelitian yang digunakan yaitu metode deskriptif dan eksperimental. Metode deskriptif digunakan pada pengujian bakteri secara in vitro, pegamatan gejala klinis ikan dan kondisi organ dalam ikan setelah diberi perlakuan. Metode eksperimental digunakan pada uji patogenisitas untuk pengamatan parameter kelangsungan hidup. Perlakuan yang diberikan pada ikan uji meliputi injeksi dengan kandidat bakteri selulolitik, injeksi dengan NaCl dan tanpa injeksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa isolasi dan seleksi kandidat bakteri selulolitik didapatkan sebanyak empat belas isolat. Isolat kandidat bakteri selulolitik yang memiliki aktivitas selulolitik terbaik yaitu isolat bakteri yang berasal dari serasah daun mangrove dengan kode isolat SLS5. Berdasarkan uji biokimia, isolat bakteri SLS5 tersebut teridentifikasi sebagai Bacillus sp. Pengujian patogenisitas bakteri SLS5 membuktikan bahwa bakteri ini bersifat non-patogen (tidak menyebabkan sakit dan kematian) pada ikan Nila.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Pendegradasi selulosa; patogenisitas; bacillus sp; ikan nila
Subjects: S Agriculture > S Agriculture (General)
S Agriculture > SH Aquaculture. Fisheries. Angling
Divisions: KARYA TULIS DOSEN > Akuakultur
Depositing User: UPT Perpustakaan UBB
Date Deposited: 05 Apr 2023 01:55
Last Modified: 24 May 2023 02:13
URI: http://repository.ubb.ac.id/id/eprint/7145

Actions (login required)

View Item View Item