Analisis kinerja keuangan dan tingkat kesehatan Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Karya Bersama Lestari di Pangkalpinang tahun 2012 - 2016

Novi Rahayu, (NIM. 3021311066) (2017) Analisis kinerja keuangan dan tingkat kesehatan Koperasi Simpan Pinjam (KSP) Karya Bersama Lestari di Pangkalpinang tahun 2012 - 2016. skripsi thesis, Universitas Bangka Belitung.

[img]
Preview
Text
Halaman Depan.pdf

Download (6MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (6MB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (6MB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (7MB)
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (6MB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (256kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Lampiran.pdf

Download (76MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini didasarkan pada fenomena bahwa Kinerja Keuangan dan Tingkat Kesehatan Koperasi Karya Bersama Lestari Kota Pangkalpinang belum optimal. Sebagaimana diketahui kinerja keuangan organisasi bisnis penting untuk ditingkatkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis kinerja keuangan serta tingkat kesehatan koperasi Simpan Pinjam Karya Bersama Lestari di Kota Pangkalpinangdalam menjalankan usahanya Metode Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif kuantitatif. Sampel dalam penelitian ini adalah laporan keuangan Koperasi Simpan Pinjam Karya Bersama Lestari kota Pangkalpinang. Penelitian ini akan menggunakan empat rasio keuangan yaitu rasio likuiditas, rasio solvabilitas, rasio profitabilitas, dan rasio aktivitas serta menggunakan Peraturan Menteri Negara Koperasi dan UKM Nomor:14/Per/M.KUKM/XII/2009 yang menyangkut atas aspek permodalan, kualitas aktiva produktif, manajemen, effisiensi, likuiditas, kemandirian dan pertumbuhan, serta jati diri koperasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kinerja keuangan KSP karya Bersama Lestari kota Pangkalpinang Tahun 2012-2016 dilihat dari Current Ratio (CR) masuk kedalam kriteria “Kurang” karena berada pada kisaran >125% s/d 150%. Dilihat dari rasio Solvabilitasmasuk kriteria kurang karena berada pada kisaran angka > 60% s/d 80. Dilihat dari rasio Profitabilitas ialahberdasarkan Net Profit Margin (NPM)masuk kedalam kriteria sangat baik karena nilai persentase berkisar pada angka >15%.Return On Total Asset (ROA)Dikarenakan selama lima tahun nilai berkisar pada angka 1% s/d < 3% maka termasuk kedalam kriteria kurang,Return On Equity (ROE)termasuk kedalam kriteria cukup karena berada pada kisaran angka 9% s/d 15%,dilihat dari rasio aktivitas ialah berdasarkan fixed asset turnover (FATR) termasuk kedalam kriteria Sangat baik, Dikarenakan angka >3,5 kali.Total Asset Turnover termasuk kedalam kriteria sangat kurang karena nilai Total Asset Turnover < 1 kali setiap tahunnya.Tingkat kesehatan pada koperasi ialah Cukup sehat dengan total nilai keseluruhan sebesar 77,25 karena skor berkisar pada angka < 80 s/d > 60.

Item Type: Thesis (skripsi)
Uncontrolled Keywords: Kinerja Keuangan, Tingkat Kesehatan, Koperasi Simpan Pinjam
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD28 Management. Industrial Management
Divisions: SKRIPSI > Fakultas Ekonomi > Manajemen
Depositing User: Users 15 not found.
Date Deposited: 23 Feb 2018 01:28
Last Modified: 23 Feb 2018 01:28
URI: http://repository.ubb.ac.id/id/eprint/388

Actions (login required)

View Item View Item